Kebayang Ga Sih Kalo Puasa Berhubungan Seks???

puasa1

puasa2

Pada pasangan suami istri, berhubungan seksual sangat dibutuhkan. Karena buka hanya mengikuti nafsu tetapi berhubungan seks juga dapat menambah keharmonisan dalam hubungan suami istri.

Nah.. sekarang apa yang akan terjadi kalo pasangan suami istri dalam rentang waktu yang lumayan lama?

Seks merupakan kebutuhan manusia. Seks bisa membuat orang canggung, lucu, dan tidak jarang terdengar kotor.Bagi masyarakat Timur, seks dipahami sebagai sesuatu yang tabu. Tak jarang, seks mucul sebagai olok-olokan yang dipercakapkan secara vulgar, sensasional bahkan cabul.

Bagi pasangan yang telah menikah, banyak situasi yang membuat pasangan berjauhan dan terpaksa tak lagi berhubungan seks. Hubungan jarak jauh, kehamilan dan lainnya. Tapi tahukan Anda, apa yang terjadi pada tubuh ketika berhenti melakukan seks?

Pastinya bakalan ada hal positif dan negative nya ya…

  • Menurunkan risiko infeksi saluran kemih dan penyakit menular seksual

Infeksi saluran kemih sering disebabkan oleh perpindahan bakteri ke saluran kemih akibat berhubungan seks. Tidak berhubungan seks mengurangi resiko ini. Selain itu, juga menghindarkan dari risiko penyakit menular seksual.

  • Vagina bertambah “sempit”???

Berpantang dari seks tidak membuat organ intim perempuan jadi semakin “sempit.” Itu hanya mitos. Vagina elastis. Tapi berhenti berhubungan seks sementara waktu bukan berarti mengembalikan keperawanan. Yang terjadi adalah, jaringan lapisan vagina tak lagi terbiasa rileks dalam menanggapi rangsangan maupun penetrasi, sehingga ototnya perlu dilatih lagi saat kembali berhubungan seks.

  • Pada pria, berpotensi disfungsi ereksi

Aktivitas seksual secara teratur memiliki efek positif pada kemampuan ereksi pria. Menurut penelitian yang diterbitkan dalam American Journal of Medicine, pria yang jarang atau berhenti berhubungan seks lebih berisiko mengalami disfungsi ereksi dibanding pria yang melakukannya secara rutin. Penis terdiri dari otot. Seperti halnya olahraga, seks secara teratur mengencangkan otot.

  • Sistem kekebalan tubuh jadi lebih rentan

Para peneliti di Wilkes University Pennsylvania menemukan bahwa orang yang berhubungan seks sekali atau dua kali seminggu daya tahannya lebih tinggi terhadap virus atau kuman, dibanding yang jarang berhubungan intim. Jika tak berhubungan seks, perbanyaklah olahraga dan minum multivitamin.

  • Libido nenurun

Terdapat kontroversi mengenai itu. Beberapa ahli menyebutkan aktivitas seksual rutin “menyalakan” libido. Berhenti melakukannya bisa mengurangi hasrat dan hambat respon hormonal untuk gairah. Jika berhenti seks, tubuh dan pikiran menyesuaikan diri dengan kehidupan baru.Namun pakar lain tak setuju dengan hal itu. Menurut mereka, hal itu dikembalikan lagi pada pengalaman individu itu sendiri

  • Bisa menjadi stres

Berhubungan seks bisa melepas stres dan ketegangan dalam tubuh secara fisik dan emosional. Penelitian menemukan bahwa orang yang tak melakukan hubungan seksual secara teratur memiliki tekanan darah yang lebih tinggi dalam menanggapi stres daripada orang yang melakukannya. Olahraga bisa menjadi alternatif untuk mengurangi rasa stres ini.

  • Menjadi lebih gelisah

Seks membantu melepas rasa resah. Para peneliti Skotlandia menemukan orang-orang yang tidak memiliki kehidupan seksual lebih mereka berat menghadapi situasi sulit, dibanding mereka yang berhubungan seksual paling tidak dua minggu sekali. Sebab, saat berhubungan seks, otak melepaskan hormon pemicu rasa senang, seperti endorfin dan oksitoksin.

  • Jantung jadi lebih berisiko

Kehidupan seksual yang baik sangat terkait dengan kesehatan jantung. Anda bisa menyeimbangkannya dengan olahraga. Jantung akan kembali sehat daripada sebelumnya, ketika Anda berhenti berhubungan seks.

  • Memerlukan pelumas tambahan

Berhubungan seks secara teratur pada dasarnya adalah cara ‘memanaskan‘ organ seksual. Ahli kesehatan seksual menunjukkan bahwa proses pelumasan gairah dapat dipicu dari seks yang rutin. Jika Anda berhenti untuk sementara waktu, Anda mungkin perlu sedikit bantuan pelumas ekstra di ‘wilayah intim’.

  • Tak akan menambah kecerdasan

Para ilmuwan telah menunjukkan bahwa aktivitas seksual meningkatkan pertumbuhan neuron di hippocampus otak. Berhenti seks tidak membuat otak tumbuh sama sekali. Jika tiba-tiba Anda menjadi sangat produktif dan menyelesaikan teka-teki silang untuk pertama kalinya dalam enam minggu tak berhubungan seks, bisa jadi hanya karena Anda merasa bosan.

www.dokterandi.com

Klik: http://www.dokterandi.com/2017/02/11/kebayang-ga-si…rhubungan-seks/

facebook: Dr Andi Sugiarto  – Dr Seksologi

twitter: @andisugi

ig: dokter_andi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *